KLIKANGGARAN – Kota yang terkenal sebagai pusat pendidikan dan wisata ini menjadi latar semarak kegiatan fieldtrip Bimbel Nurul Fikri Regional Megapolitan Timur (RMT).
Kegiatan fieldtrip Bimbel Nurul Fikri Regional Megapolitan Timur ini dikhususkan untuk siswa kelas 10 dan 11 SMA, dengan tujuan memberikan kesempatan kepadapada siswa untuk merancang langkah awal menuju perguruan tinggi negeri (PTN) favorit.
Fieldtrip Bimbel Nurul Fikri dimulai dengan kunjungan inspiratif ke dua kampus ternama di Indonesia, Institut Teknologi Bandung (ITB) dan Universitas Padjadjaran (UNPAD).
Para siswa peserta filedtrip Bimbel Nurul Fikri diajak melihat langsung fasilitas akademik yang canggih, suasana belajar yang dinamis, dan berbagai kegiatan kampus yang inspiratif.
Mereka juga berdialog dengan mahasiswa dan dosen, menggali lebih dalam informasi seputar jurusan yang diminati.
“Nurul Fikri berkomitmen bukan hanya untuk mendukung prestasi akademik, tetapi juga membantu siswa menemukan jalur pendidikan dan karier yang sesuai dengan potensi mereka,” ujar Pak Syarifudin, Manajer Nurul Fikri RMT, saat memberikan sambutan di UNPAD.
Tak hanya tur kampus, kegiatan ini juga dilengkapi dengan seminar motivasi dan pembentukan karakter.
Dalam seminar yang menghadirkan pembicara inspiratif, siswa mendapatkan panduan tentang pentingnya perencanaan, disiplin, dan mental tangguh untuk meraih impian.
Dengan metode interaktif, siswa diajak untuk mengenali potensi diri, meningkatkan rasa percaya diri, dan membangun sikap positif.
Setelah rangkaian agenda edukasi yang padat, siswa menikmati suasana santai dengan staycation di Hotel Nirwana, Lembang.
Dikelilingi udara segar dan pemandangan alam yang memukau, momen ini menjadi ajang penyegaran sekaligus mempererat solidaritas di antara siswa melalui berbagai aktivitas yang menyenangkan.
Program ini menjadi bukti nyata komitmen Nurul Fikri untuk mempersiapkan siswa menghadapi masa depan dengan percaya diri.
“Kami ingin siswa tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki mental yang kuat untuk menghadapi tantangan seleksi PTN,” tegas salah satu perwakilan Nurul Fikri RMT.
Dengan kombinasi edukasi, motivasi, dan rekreasi, kegiatan fieldtrip ini tak hanya meninggalkan kesan mendalam tetapi juga memberikan pijakan awal yang kokoh bagi para siswa untuk mencapai kesuksesan.***
Sumber : KLIKANGGARAN